NAGA138 – Pramono Ingin Pengguna Transportasi Umum Jakarta Naik 10 Persen Tiap Tahun

Pramono Anung naik Transjakarta saat pergi bekerja. Rabu (7/5/2025).

Lihat Foto

Pramono Anung menargetkan pengguna transportasi umum di Jakarta naik 10 persen setiap tahun. 

“Maka saya menginginkan dalam waktu setiap tahun kalau bisa naik lima sampai 10 persen,” jelas Pramono saat diwawancarai di Transport Hub Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Rabu (7/5/2025).

Pramono mengatakan, konektivitas transportasi umum di Jakarta sudah mencapai 91 persen. Namun, baru sekitar 21 persen masyarakat yang rutin menggunakan transportasi umum.

“Orang yang menggunakan transportasi umum yang terus-menerus, bukan yang parsial, itu sudah sangat baik sekali,” beber Pramono.

Jika pengguna transportasi umum meningkat, Pramono yakin Jakarta bisa menjadi kota global.

“Menjadi target saya untuk bisa membuat, katakanlah di tahun 2025, Jakarta sebagai kota global, rankingnya menjadi top 50,” kata dia.

Untuk menjadi kota global, lanjut Pramono, macet di Jakarta harus ditekan.

Oleh karena itu, Pramono ingin melakukan berbagai cara untuk membangun kebiasaan masyarakat Jakarta menggunakan kendaraan umum.

Misalnya, mewajibkan ASN Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta naik kendaraan umum setiap hari Rabu. Lalu, meningkatkan fasilitas kendaraan umum dan halte, dan lainnya.

“Paling penting adalah habit, kebiasaan orang menaiki transportasi publik itu sudah menjadi lebih baik,” tutur Pramono.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *