NAGA138 – Sekolah Digembok Ahli Waris, Siswa SMK PGRI Kalideres Kembali Belajar 1 Mei

Gerbang SMK PGRI 24 Kalideres, Jakarta Barat digembok ahli waris, Jumat, (25/4/2025).

Lihat Foto

SMK PGRI 24 Kalideres akan dimulai pada 1 Mei 2025 di lokasi yang baru.

Kepindahan ini dilakukan setelah gerbang sekolah digembok oleh pihak ahli waris tanah pada Jumat (25/4/2025), yang menghalangi akses para siswa ke sekolah.

“Terlepas dari adanya sengketa para ahli waris, kegiatan KBM SMK 24 direncanakan sudah bisa dilaksanakan pada tanggal 1 Mei 2025 ditempat yang baru,” ujar Sarjoko saat dikonfirmasi, Selasa (29/4/2025).

Pihak SMK PGRI 24 telah mengajukan surat permohonan pindah lokasi ke Komplek Kebersihan Nomor 50, Kelurahan Tegal Alur, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat pada 24 April 2025.

Surat itu juga dilengkapi dengan perjanjian bersama untuk mengakhiri kerjasama dengan pemilik tanah yang sebelumnya digunakan oleh sekolah.

“Tanggal 24 April 2015 dari pihak SMK PGRI 24 sudah menyampaikan surat hal pindah lokasi ke Komplek Kebersihan, Kelurahan Tegal Alur, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat dan dilampirkan surat kesepakatan bersama pengakhiran perjanjian dengan pemilik tanah tertanggal 9 April 2025,” kata Sarjoko.

Sebelumnya, gerbang SMK PGRI 24 Kalideres, Jakarta Barat, mendadak digembok oleh pihak ahli waris pada Jumat (25/4/2025).

Tindakan tersebut membuat para siswa tidak bisa masuk ke dalam lingkungan sekolah. Penggembokan gerbang SMK PGRI 24 Kalideres ini sempat terekam dan viral di media sosial.

Dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @jktnewss, tampak sejumlah pelajar berdiri di depan gerbang sekolah yang terkunci.

Meski sempat tertahan di luar pagar, para siswa tampak tetap tenang dan tidak melakukan tindakan anarkitis.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *